Feeds:
Posts
Comments

Archive for the ‘Infralib’ Category

Infralib adalah platform berbagi pengetahuan di bidang infrastruktur Indonesia. Dapat diakses di http://infralib.ptsmi.co.id, Infralib menyediakan infromasi mengenai Lesson Learnt dari pembangunan proyek proyek infratrusktur di Indonesia, skema dan produk pendanaan proyek infrastruktur, regulasi dan peraturan perundangan di bidang infrastruktur, kajian kajian dari para ahli, serta panduan pelaksanaan pembangunan infrastruktur.

Konsep utama Infralib adalah memastikan Knowledge yang dibagikan digunakan untuk mencari solusi dari topik-topik aktual yang secara reguler dibahas dalam Collaboration (under development). Solusi yang dihasilkan bisa menjadi inisiatif Action berupa program dan proyek pengembangan infrastruktur Indonesia. Solusi yang dihasilkan bisa juga berupa Knowledge baru yang melengkapi atau menggantikan Knowledge lama.

Infralib dibangun berdasarkan kerangka kerja Knowledge to Action, dimana pengetahuan tidak berhenti sampai disajikan dan dikelompokkan saja tapi juga ditranslasikan menjadi aksi. Proses transalasi ini dilakukan dengan secara reguler menyampaikan Our topics (under development)  yang membahas permasalahan permasalahan mendasar yang relevan dengan pengetahuan yang dimiliki.

Jadi, sebelum ketinggalan informasi mengenai perkembangan infrastuktur Indonesia segera akses http://infralib.ptsmi.co.id

Read Full Post »